Dua Smartphone Flagship Nokia akan Meluncur Juni 2017?

_685343_1485730114Setelah kehadiran Nokia 6, 5, 3, dan 3310 dalam ajang bergengsi MWC 2017 Barcelona, dikabarkan bahwa HMD Global akan meluncurkan smartphone flagship Nokia pada bulan Juni 2017. Sayangnya kabar kurang sedapnya, HMD Global tidak akan menggunakan teknologi PureView maupun lensa Carl Zeiss pada kamera smartphone kelas atas ini karena teknologi PureView Imaging sendiri telah dibeli oleh Microsoft.

Meskipun begitu, pihak Nokia Mobile mengatakan bahwa telah mengembangkan solusi imaging untuk kameranya dengan memiliki aperture yang besar dan didesain untuk bisa digunakan dengan baik pada segala kondisi. Dikabarkan smartphone ini akan menggunakan dual-camera utama dengan resolusi yang bisa mencapai 23 MP.

Nantinya smartphone flagship Nokia ini akan terdiri dari dua varian layaknya strategi yang biasa dilakukan oleh Apple, Samsung, dan Google. Varian ini akan hampir mirip, namun memiliki beberapa perbedaan pada spesifikasinya. Keduanya akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 835 dan dibedakan dengan pilihan RAM 4 GB atau 6 GB.

background-white

Tak ketinggalan, layar lebar dan bodi yang menggunakan bahan logam akan hadir pada kedua smartphone Android Nokia ini. Selain itu, banyak yang memprediksi bahwa harganya akan mencapai 4.000 Yuan atau sekitar Rp7,7 jutaan dan 4.500 Yuan atau sekitar Rp8,7 jutaan untuk varian tertinggi. Waktu peluncuran kedua smartphone ini dijadwalkan sekigtar bulan Juni 2017.

Tinggalkan komentar